Selasa, 06 Februari 2018

RUANG LINGKUP PUBLIC RELATION

RUANG LINGKUP PUBLIC RELATION


Berbicara mengenai ruang lingkup public relation sebenarnya siapa saja yang terlibat dalam hal ini.? Hal ini yang terkadang terlintas dalam fikiran kita. Dalam artikel kesempatan ini saya akan menulis mengenai siapa saja yang terlibat di public relation.

Dalam buku yang di tulis oleh Ruslan (2010:22-23) menjabarkan adapun Ruang lingkup tugas Public Relations dalam sebuah ornganisasi/lembaga antara lain meliputi aktivitas sebagai berikut : 

1.       Membina hubungan ke dalam (publik internal) 
Yang dimaksud dengan publik internal adalah publik yang menjadi bagian dari unit/badan/perusahaan atau organisasi itu sendiri. Seorang PR harus mampu mengidentifikasi atau mengenali hal-hal yang menimbulkan gambaran negatif di dalam masyarakat, sebelum kebijakan itu dijalankan oleh organisasi. 
2.       Membina hubungan ke luar (publik eksternal) 

Yang dimaksud publik eksternal adalah publik umum (masyarakat). Mengusahakan tumbuhnya sikap dan gambaran publik yang positif terhadap lembaga yang diwakilnya.

Dilihat megenai siapa yang pas dalam ruang lingkup public relation kalau kita melihat ke belakang atau tempo dulu dekenal dengan sebutan istilah “HUMAS”  Hubungan Masyarakat. Dan ini biasanya menyangkut  bagian dalam dan luar.

Menurut   Frank Jefkins dalam bukunya Public Relations menjelaskan definisi Public Relation sebagai berikut. Humas adalah sesuatu yang merangkum keseluruhan komunikasi yang terencana, baik itu ke dalam maupun ke luar, antara suatu organisasi dengan semua khalayaknya dalam rangka mencapai tujuan-tujuan spesifik yang berlandaskan pada saling pengertian.”

Dalam ruang lingkup public relation pada esinsinya sesunggunya adalah Menjalin hubungan baik kepada orang lain, institusi/perusahaan, media dengan cara melakukan suatu komunikasi yang efektif dan efisien kepada komunikan dan dapat membangun dan membentuk suatu citra yang positif baik untuk perusahaan maupun dirinya sendiri.

Pada dasarnya ada interaksi antara dua sisi yang saling terjadi komunikasi sehingga disinilah terjadi yang namanya ruang lingkup Public Relation, hal ini  bisa terjadi dari luar dan dalam. Baik diantaranya perusahaa, organisasi, dan lembaga dan pelakunya ia manusia itu sendirinya sebagai yang menjalankan public relation. Kredibilitas merupakan salah satu faktor penting dalam komunikasi. Apabila seorang penyuluh dinilai tinggi kredibilitasnya oleh masyarakat maka penyuluh tersebut akan mudah diterima masyarakat.

 Bagi penulis ruang lingkup dari public relation adalah antara pihak dalam dan luar, dan keduanya saling menjalin hubungan baik yang di luar dan didalam sehingga ini bisa dikatakan ruang lingkup public relations. Baik internal dan eksternal. Mungkin ini sekilas tentang ruang lingkup public relation yang penulis sajikan semoga bermanfaat dengan tulisan singkat ini.

OLEH : MUKHLIS AMIN




Tidak ada komentar:

Posting Komentar